Ketika asyik nulis-nulis, adik sepupu saya yang bangga dengan kumisnya yang baru tumbuh itu tiba-tiba merengek. Lapar katanya. Duile, anak kelas 1 SMA lapar aja pake merengek. Dia pengen dimasakin sama saya. Dia ketagihan masakan saya karena beberapa tahun silam, ketika orang tuanya lagi pergi ke luar kota, dan hanya ada saya dirumah, saya memasakkan sepiring nasi goreng. Dan dia suka. Sejak itulah, kalau saya datang kerumah nenek saya di Lumajang, dia pasti menodong saya untuk memasakkan sesuatu.
Saya bingung mau masak apa malam itu. Saya lihat di kulkas, ada beberapa lembar roti tawar, sekaleng kornet. Lalu di freezer ada beberapa daging burger. Ya sudah, biar simpel, saya masakkan sandwich buat cecunguk kecil itu.
Ini dia resepnya:
8 lembar roti tawar
4 buah daging burger
4 sendok makan kornet kaleng
2 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 batang bawang daun
1 buah tomat
3 buah cabe rawit (jangan banyak-banyak, cabe mahal)
4 lembar keju
Merica secukupnya
mentega secukupnya
Cara memasak:
- Roti tawar diolesi mentega di dua sisinya, lalu panggang di atas teflon hingga berwarna kecoklatan
-Oleskan mentega secukupnya untuk memanggang daging burger hingga matang
- Cacah bawang putih dan bawang merah. Bagi yang tak suka bawang putih atau merah, bisa diganti dengan bawang bombay.
-Potong kecil-kecil bawang daun dan hancurkan tomat. Lalu potong kecil-kecil cabe rawitnya.
- oleskan mentega secukupnya untuk menumis bawang merah, bawang putih, bawang daun, cabe, dan tomat. Tumis hingga harum.
-Lalu masukkan kornet, dihancurkan, hingga jadi seperti bubur. Kalau ingin cita rasa yang lebih pedas, silahkan tambahkan merica sesuai selera anda
- Oleskan kornet di roti tawar hingga merata (di satu sisi saja). Lalu kasih daging burger diatasnya. Setelah itu kasih keju diatas daging burger. Setelah selesai, tutup dengan roti tawar.
-Oleskan mentega secukupnya untuk memanggang daging burger hingga matang
- Cacah bawang putih dan bawang merah. Bagi yang tak suka bawang putih atau merah, bisa diganti dengan bawang bombay.
-Potong kecil-kecil bawang daun dan hancurkan tomat. Lalu potong kecil-kecil cabe rawitnya.
- oleskan mentega secukupnya untuk menumis bawang merah, bawang putih, bawang daun, cabe, dan tomat. Tumis hingga harum.
-Lalu masukkan kornet, dihancurkan, hingga jadi seperti bubur. Kalau ingin cita rasa yang lebih pedas, silahkan tambahkan merica sesuai selera anda
- Oleskan kornet di roti tawar hingga merata (di satu sisi saja). Lalu kasih daging burger diatasnya. Setelah itu kasih keju diatas daging burger. Setelah selesai, tutup dengan roti tawar.
-Hidangkan selagi hangat.
*Hidangan untuk 4 orang (tapi tergantung daya tampung perut anda. Saya sih sanggup makan 4 pasang roti itu, hehehe)
Lumajang, Masih 17 Agustus
Ih mas nuran sekarang sangat produktif! #ngeritenan
BalasHapusSaya kan dibantu sama mas editor in-chiefnya Hifatlobrain yang tersohor itu :)
BalasHapusWah mas Nuran #ngeritenan
BalasHapusWah dik Fanny #ngeritenanan
BalasHapuskok kayaknya gosong ya ran?apa ilham ga mencret tuh makan sandwichmu? :D
BalasHapusko gosong gitu sih mas fotonya?
BalasHapus#ngeritenan
BalasHapusiya, seperti sedang menyalurkan semangat masa muda dan nafsu birahi dalam bentuk tulisan
BalasHapus@kak yuyun: gak gosong kok kak, dan enak... sherly sama mbak tupah suka :D
BalasHapus@ira: gak kok, gak gosong :D mau dimasakin juga? :)
@hilmy: wah, kok keracunan ayos kamu? :)
@dhani: ya begitulah dhannnn :D